Panduan Lengkap Lolos Ujian CPNS

Panduan Lengkap Lolos Ujian CPNS dan CASN/PPPK

Halo manteman pejuang CPNS dan PPPK 2023 masih semangat mengejar cita-cita?

Semua sudah tahu ya, gelombang pendaftar CPNS dan P3K (Calon Pegawai Negeri Sipil dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) setiap tahunnya itu selalu membludak, membuat persaingan semakin ketat.

Artinya siapa pun yang masih memiliki cita-cita jadi PNS dan P3K, harus punya strategi sebagai kunci meloloskan diri. Tahu sendiri, setiap pejuang CPNS akan berkompetisi dengan berjuta-juta calon peserta lain dari berbagai penjuru nusantara.

Walau pesaing banyak, jangan buat manteman patah semangat. Sebaliknya, jadikan jumlah pesaing itu sebagai ikhtiar manteman dalam menyiapkan diri sebaik mungkin.

Untuk mendukung ikhtiar besarnya, maka inilah saatnya mempersenjatai diri dengan taktik-taktik cerdas yang bisa meningkatkan peluang sukses di seleksi CPNS 2023.

Ingat, dalam perjalanan menjadi PNS 2023 ini, setiap detail kecil sangatlah berharga. Manteman salah langkah sedikit saja, kesempatan itu bisa disalip peserta lain.

Karenanya, sebagai usaha menyiapkan diri, mari kita bahas beberapa tips eksklusif yang dirancang khusus demi membantu manteman meraih tiket emas lolos CPNS.

Tips Lolos Ujian CPNS/CASN

Rencanakan Jadwal Belajar Terbaik

Tips pertama, buat jadwal belajar yang teratur. Tentukan waktu khusus untuk mempelajari materi ujian dan berlatih menjawab soal-soal latihan. Ingat, konsistensi adalah kunci.

Kuasai Materi Ujian

Pahami dan kuasai materi ujian dengan baik. Jelajahi silabus yang dimiliki, lalu identifikasi topik-topik penting yang sering muncul dalam ujian. Jangan ragu untuk mendalaminya agar manteman benar-benar menguasai materi tersebut.

Tingkatkan Kemampuan Bahasa Inggris

Bahasa Inggris adalah salah satu mata pelajaran yang sering diuji dalam seleksi CPNS. Manfaatkan berbagai konten sharing ilmu yang ada di internet. Jika memungkinkan, ambil kursus bahasa Inggris untuk memperkaya kosakata, meningkatkan kemampuan berbicara, serta menulis.

Jaga Kesehatan dan Kebugaran

Selain ujian tertulis, manteman juga harus mempersiapkan diri untuk tes kesehatan dan kebugaran. Oleh karena itu, jaga kondisi fisik dengan pola hidup sehat dan olahraga teratur. Banyak yang karena terlalu fokus pada penguasaan materi tes, gugur pendaftaran CPNS karena masalah kesehatan.

Ikuti Bimbingan Belajar dari Skill Academy

Sekarang, mari kita bicara tentang solusi terbaik untuk persiapan ujian CPNS, yaitu Bimbel CASN by Skill Academy.

Dengan mengikuti bimbel CPNS Skill Academy, manteman akan mendapatkan berbagai keuntungan, seperti:

Pembelajaran dari lulusan ASN

Belajar langsung dari orang-orang yang telah berhasil melalui tes CASN di tahun-tahun sebelumnya.

Beragam kelas yang dapat diikuti

Manteman dapat memilih dari berbagai kelas, seperti bootcamp online, bootcamp offline, dan kelas paket belajar mandiri.

Kurikulum terbaik

Dapatkan akses ke kurikulum terbaik yang dirancang khusus untuk membantu lulus ujian CPNS.

Komisi atau cashback

Dapatkan kesempatan untuk mendapatkan komisi atau cashback dengan memanfaatkan kode referral yang diberikan.

Tips Lolos Ujian CPNS dan PPPK

Jangan Ketinggalan Berita Terkini Seputar CPNS

Yuk, jadilah orang yang selalu satu langkah di depan dalam mendapatkan info terbaru seputar CPNS! Enggak mau kan, ketinggalan info penting dari BKN?

Karenanya, selalu update dengan tips jitu dan kabar terbaru. Karena, siapa tau ada kabar terbaru mengenai perubahan ketentuan atau tanggal penting.

Siapkan Semua Dokumen

Eits, jangan sampai terpeleset di tahap ini, ya. Punya dokumen yang lengkap dan valid adalah kunci membuka pintu kesuksesan dalam semua proses pendaftaran CPNS 2023 ini. Jadi, pastikan manteman sudah menyiapkan semua dokumen yang dibutuhkan dengan baik dan benar.

Dan jangan lupa untuk double check ya, agar semua berjalan lancar dan bisa melenggang menuju tahap selanjutnya dengan percaya diri.

Meski sekarang ini jaman digitalisasi, namun jadi PNS itu masih impian banyak orang, dan hanya dengan persiapan yang tepat, impian ini bisa menjadi kenyataan.

Jadi, jangan tunggu lagi. Mulailah persiapkan dari sekarang juga dengan mengikuti tips-tips di atas dan bergabung dengan Bimbel CASN by Skill Academy untuk memastikan kesuksesan dalam ujian CPNS manteman semuanya.

Jangan lupa untuk mengunjungi situs resmi Skill Academy untuk informasi lebih lanjut dan bergabunglah dengan komunitas di Instagram Bimbel CASN untuk update terbaru dan promosi menarik.

Tips Lolos Ujian CPNS dan PPPK
Sumber: https://www.instagram.com/bimbel.casn/

Bimbel CASN dari Skill Academy ini lagi nge-hits banget dan banyak direkomendasikan, lho. Jadi, memang cocok buat para pejuang CPNS atau CASN.

Nah, jadi jangan ragu untuk mengasah strategi pribadi dengan bergabung di Bimbel CASN by Skill Academy. Karena manteman bisa mendapatkan berbagai macam referensi dan informasi terbaru yang bisa membantu  untuk sukses di tes CPNS nanti.

Cukup kunjugi website resmi https://skillacademy.com/casn untuk mendapatkan berbagai informasi awal. Setelah itu, kontak saja tim tes CASN Skill Academy untuk bertanya-tanya dan diskusi.

Di sana, manteman bisa memilih untuk bergabung di Kelas Paket Mandiri atau bahkan kita Bootcamp Online bersama teman-teman baru yang memiliki semangat yang sama untuk menjadi Aparatur Sipil Negara berintegritas.

Ayo, jangan sampai ketinggalan dan siapkan diri untuk bersinar bersama Bimbel CASN by Skill Academy!

Tips Lolos Ujian CPNS dan PPPK

19 thoughts on “Panduan Lengkap Lolos Ujian CPNS”

  1. Test CPNS.. sesuatu yang membagongkan di masa awal cari kerja. Lowongannya yan direbut cuma 1, yang ngelamar se-Indonesia. Alhasil yang lulus test terakhir cuma anak UI dan ITB. eh, yg udah lulus pun ternyata gak jadi ambil posisinya.. karena dia diterima di perusahaan migas.
    Buat anak2 muda, sebaiknya jangan terlalu berharap jadi ASN. karena kalo kaya dituduh korupsi, sedangkan hidup pas-pasan itu gak enak.. hahaha..

    Reply
  2. sedang ramai jadi buruan orang ya, menyoal CPNS ini. SKill Academy keren mampu mengambil kesempatan emas untuk menyediakan beragam kebutuhan masyarakat. Menyediakan panduan lengkap lolos ujian CPNS pula. Next, mau mampir ke situsnya ah, buat hunting info

    Reply
  3. Tes CPNS ini memang kudu banget dipersiapkan secara matang.
    Kalau sudah memenuhi semua persyaratan dokumen yang dibutuhkan, dengan bantuan bimbel CPNS di Skill Academy, maka bisa semakin memperdalam berbagai macam soal ujian yang bisa jadi aka diujikan. Jadi semakin banyak bank soal yang dimiliki, semakin siap menghadapi tes CPNS yang sebenarnya.

    Reply
  4. Pas barusan baca saya, di grup keluarga ada sharing info tes PPPK/CPNS. Artikel panduan yang lengkap buat lolos ujiannya nih. Bisa diinfo nanti ke ponakan” buat mengikuti bimbel CPNS Skill Academy, yang memberikan berbagai keuntungan,

    Reply
  5. Pendaftaran CPNS tahun 2023 ini ramai di media sosial karena beberapa instansi di Kabupaten Kendal share infonya di Instagram. Aku pun sekilas baca-baca syarat-syaratnya. Aku baru tahu loh ada bimbel CPNS setelah baca postingan ini.

    Reply
  6. Jaga kondisi tubuh dan istirahat yang cukup, biar pas belajar maupun saatnya pas tes nanti fisik benar-benar siap buat ujian ya

    Reply
  7. Peminat jadi ASN itu pesertanya dan saingannya selalu banyak.
    Makanya yang ingin ikut test CPNS kudu dipersiapkan semuanya dengan baik, berutungnya sekarang bisa ikut kelas di Skill Academy, harus dimanfaatkan.

    Reply
  8. Wah ada juga ya bimbel untuk lolos CPNS. Coba deh sejak dulu ada, aku mungkin udah jadi PNS. Hehehehe. Keren nih Skill Academy, punya kelas bimbel untuk tes CPNS juga. Banyak punya kelas skill yang lainnya. Lengkap kayaknya ya. Kudu tahu nih yang lagi perlu. Terutama yang mau tes CPNS. Biar bisa pede dan lolos.

    Reply
  9. Jadi inget zaman-zaman fresh graduate trus ambis banget buat jadi PNS.
    Rasanya semangat banget pas ngurusin dokumen, karena bareng-bareng ama temen seangkatan. Kini, ada bantuan Bimbel CASN by Skill Academy yang bisa bantu mempersiapkan dari segi kesiapan tes yaa.. Jadi punya bayangan dan gak kaget.

    Reply
  10. jadi keinget dulu pernah lolos ujian CPNS trus aku gak lanjut krn mutusin lanjut kuliah, trus sekarang malah jd emak2 wkwk. tapi ya gpp udah takdirnya gtu 😀
    Ternyata sekarang mau jadi PNS juga ada yang bimbel-nya. Jadi keinget yang di drakor2 kyknya juga ada nih.
    Coba nih aku infoin ke adikku siapa tau dia masih minat jd PNS eh ASN ya sekarang namanya. TFS

    Reply
  11. Persaingan makin ketat ye Teh, makanya yang masih punya cita-cita untuk menjadi ASN ya harus mempersiapkan diri sebaik-baiknya. Ikut bimbingan belajar seperti ini bagus nih biar bisa mengetahui pengalaman orang-orang yang sudah melalui tes tersebut dan mendapatkan tipsnya. Plus latihan2 yang makin memperkaya pengalaman sehingga nanti pas ikutan tes sudah benar2 siap.

    Reply
  12. Ujian CPNS vibesnya seperti ujian Ebtanas. Selain hasil belajar, keberuntungan juga menjadi faktor seseorang lolos CPNS. Baru tau ada Skill Academy, jadi gak perlu beli buku soal-soal lagi yaa

    Reply

Leave a Comment

Verified by ExactMetrics