Pelajaran dari Teratai 2

Pelajaran dari Teratai (2)

Ketika main lagi ke Taman Prawatasari, bunga teratai yang dulu masih kucup dan belum berbunga kini sudah mekar. Bahkan sebagian sudah berguguran. Sebagian lagi teratai yang belum berbunga ternyata sudah berbunga dan tanpa diduga ternyata warna bunganya berbeda.

Yang satu kuning yang satu merah muda. Keduanya jelas berbeda. Tapi meski beda kedua bunga ini tetap tumbuh dalam satu pot bunga yang sama menyerupai kolam mini.

Perbedaan tidak membuat kedua bunga ini saling menyudutkan. Justru keduanya bersamaan bisa saling melengkapi setiap kekurangan yang menutupi keindahan.

Tidak seperti kita, jangankan beda warna atau beda rupa yang jelas nyata, beda pemikiran serta beda pilihan yan tidak terlihat saja sudah menimbulkan perpecahan, bermusuhan dan saling mencemooh.

Ya mungkin karena beda. Beda antara manusia dan teratai. Tapi jika teratai saja bisa, kenapa manusia tidak? Semoga manusia bisa belajar dari teratai.

 

2 thoughts on “Pelajaran dari Teratai 2”

  1. hehe iya kita bisa banyak belajar dari alam ya, semua pasti ada hikmah yg bisa kita ambil kalau kita selalu melihat dari sisi positif 🙂

    Reply

Leave a Comment

Verified by ExactMetrics