Mobil123.com dan Pertumbuhan Revenue iCar Asia Limited

Mobil123.com dan Pertumbuhan Revenue iCar Asia Limited

Mobil123.com dan Pertumbuhan Revenue iCar Asia Limited

Tidak akan lupa, 29 Maret 2016 lalu saya terpilih ikut blogger gathering bareng Mobil123.com sebagai portal otomotif nomor 1 di tanah air di Pisa Kafe Mahakam Jakarta. Bersama blogger-blogger piawai konten otomotif beruntung saya bisa ikut acara itu. Karena dalam talkshow yang bertema “Tips Mencari Mobil Idaman Keluarga” dibahas abis bagaimana tips dan trik membeli mobil supaya kita tidak kecolongan atau tertipu.

Saat itu saya pun mendapat informasi kalau Mobil123.com yang berada di bawah naungan iCar Asia Limited sudah bisa diinstal aplikasinya sehingga mempermudah proses pencarian, jual beli serta update informasi-informasi seputar otomotif di tanah air. Kamu sudah instal 🙂?

Mobil123.com dan Pertumbuhan Revenue iCar Asia Limited

Selain itu ilmu yang juga didapat adalah “Resale Value sebagai Pertimbangan Dalam Membeli Mobil Keluarga”. Bahwasanya sebelum memutuskan akan membeli mobil sebaiknya mempertimbangkan banyak hal seperti tips tips-tips berikut ini 

Bahasan juga meluas hingga “Tips Memilih Mobil Keluarga Yang Tepat”. Termasuk jika pilihan jatuh pada mobil bekas, hal-hal apa yang harus kita lakukan pun dibeberkan oleh team mobil123.com

Pertumbuhan Revenue iCar Asia Limited

Tidak terasa kini sudah tahun 2019. Industri kendaraan pun sudah meningkat pesat. Termasuk pertumbuhan industri mobil yang ada di ASEAN.

Memilki dan mengoperasikan jaringan portal otomotif nomor 1 di ASEAN dengan kantor pusatnya di Kuala Lumpur, Malaysia, iCar Asia Limited fokus pada pengembangan dan pengoperasian portal otomotif terkemuka di Malaysia, Indonesia, dan Thailand. iCar ini juga telah terdaftar di Australia Securites Exchange, iCar Asia (ASX: ICQ).

Mobil123.com dan Pertumbuhan Revenue iCar Asia Limited

Di Indonesia sendiri portal otomotif nomor 1 yang gencar memberikan layanan penjualan mobil di ASEAN iCar Asia Limited ini membawahi Mobil123.com, Otospirit.com dan bid.mobil123.com.

Rilis yang dikeluarkan 22 Februari 2019 menyatakan iCar Asia Limited mengalami pertumbuhan revenue sebesar 27%. Dengan kenaikan penerimaan tahunan yang cukup tinggi sebesar 46%. Pertumbuhan pendapatannya sebesar 11,6 dolar selama tahun 2018.

Capaian Keuangan

Di negara Malaysia, iCar mendapatkan keuntungan yang maksimal. Disini iCar menjadi bisnis pertamanya dengan pendapatan EBITDA serta arus kas positif pada tahun 2018 yang kemudian diikuti oleh Thailand di tahun yang sama. Pencapaian itulah yang kemudian jadi indikator keberhasilan iCar Asia Limited di Indonesia dalam meraih EBITDA di 2019.

Di penghujung 2018, iCar Asia Limited memiliki aset 9,5 juta dolar bentuk tunai. Dengan akses bersyarat itu berkesempatan dapat tambahan dana yang jumlahnya mencapai 16,5 juta dolar. Dengan rincian fasilitas hutang 5 juta dolar, besaran saham 11,5 juta dolar. Keduanya bergantung pada fluktuasi naik turunnya saham yang sedang berjalan di atas harga 0,20 dolar pada waktu yang sama.

Dunia digital yang terus berkembang terus mengubah cara pandang orang dalam bertransaksi. Dari metode konvensional menjadi sistem online. Konsumen atau pembeli tak lagi direpotkan untuk mendapatkan mobil karena semua sudah lengkap ada di situs terbesar www.mobil123.com yang menginduk kepada iCar Asian Limited.

iCar memberikan kemudahan bertransaksi melalui sistem online atau gadget yang dimiliki hanya dalam hitungan menit saja. Transaksi di iCar pun sangat mudah sehingga klien bisa dengan mudah memilih langsung mobil idaman untuk dilihat dan dicermati.

Tingginya jumlah audiens yang tumbuh sebesar 34% jadi 12 juta pengunjung unik per bulan dan jumlah leads yang dihasilkan terus meningkat 12% menjadi pendukung tercapainya revenue iCar Asia Limited. Hal itu yang diistilahkan Operasional Metrik Yang Luar Biasa

Profit Malaysia

Di negara asalnya berkantor pusat, iCar Asia Limited membawahi Carlist.my, LiveLifeDrive.com dan CarlistBid (bid.carlist.my)

Mobil123.com dan pertumbuhan renevue iCar Asia Limited
Mobil123.com dan pertumbuhan renevue iCar Asia Limited

Di sana peningkatan jumlah pengunjungnya sebesar 49% pada tahun 2018. Laju pertumbuhan itu terus naik hingga 41% seiring besarnya keinginan orang membeli mobil secara online. Ini jadi indikator metrik kuat untuk mendorong pertumbuhan bisnis di Malaysia tahun 2019 untuk semua bisnis yang dimiliki iCar.

Profit Thailand

Jaringan iCar Asia dan websites-nya di Thailand meliputi: One2Car.com, Autospinn.com, Thaicar.com, One2CarBid (bid.one2car.com) dan Group iCarData (icardata.icarasia.com).

Mobil123.com dan Pertumbuhan Revenue iCar Asia Limited

Di Thailand tidak kalah menggembirakan. Kenaikan EBITDA capai hingga 50%. Income meningkat tajam hingga 5,07 juta dolar, diikuti pertumbuhan tahunan yang terus menguat sebesar 33%.

Tidak heran memiliki kenaikan yang cukup tinggi karena pengunjung bulanan di Thailand rata-rata tumbuh sebesar 27% di 2018. Media digital menjadi sarana yang menunjang untuk dealer mobil di 2018. Peningkatan jumlah akun dealer pun mencapai 20% per tahun dan pertumbuhan leads mencapai 8% per tahun.

Profit Indonesia

Indonesia menjadi pangsa pasar untuk pertumbuhan bisnis mobil terbesar di ASEAN, terutama untuk pasar iCar Asia Limited sendiri.

Hal itu membantu meneruskan tren pertumbuhan dengan pendapatan 2018 naik 58% menjadi 1,15 juta dolar. Karena iCar Asia Limited terus berkembang dengan inovasi strategi monetisasinya, kerugian EBITDA pun turun menjadi 11% menjadi 3,40 juta dolar dengan pendapatan 100% mendapatkan peningkatan.

Mobil123.com dan Pertumbuhan Revenue iCar Asia Limited

Pengunjung bulanan di Indonesia juga terus mengalami peningkatan. Masing-masing bertumbuh 32% dan 16% di 2018. Pertumbuhan jumlah dealer berbayar untuk promosi listing yang mereka miliki pun naik sebesar 11%.

 

oo00oo

 

Mobil123.com dan Pertumbuhan Revenue iCar Asia Limited

Hamish Stone, CEO iCar Asia Limited mengatakan kalau 2018 menjadi tahun menarik untuk iCar dan menjadi fondasi kuat dalam bisnis.

Menginjak tahun 2019, bisnis terus didorong tumbuh. Pencapaian bisnis di Malaysia dan Thailand membuat EBITDA dan arus kas positif sesuai harapan di 2018. Itu semua membuktikan jangkauan aset perusahaan ada dalam posisi baik untuk menggapai titik impas EBITDA di akhir 2019.

iCar Asia Limited terus berupaya menjadi yang terdepan sebagai pemimpin pasar dengan properti online-nya saat ini mencapai sekitar 12 juta pembeli dan atau penjual mobil setiap bulannya.

iCar Asia Limited akan terus mengembangkan core business sebagai marketplace mobil dan media beriklan digital, serta memanfaatkan posisi sebagai market leader untuk berkembang lebih jauh memberikan pelayanan untuk industri mobil baru, events dan hal-hal lain yang berhubungan layanan jual beli kendaraan.

Sebagai marketplace terbesar dan terpercaya di kawasan ASEAN, dan portal otomotif no 1 di Indonesia iCar Asia Limited berada di dalam posisi baik untuk meraih keuntungan karena kondisi masyarakat kita ini terus berkembang di dalam transformasi dunia digitalnya.

 

28 thoughts on “Mobil123.com dan Pertumbuhan Revenue iCar Asia Limited”

  1. Hmmmm, seru ya bisa ikutan talk show seputar otomotif, jadi nambah wawasan dan bisa ketemu blogger hebat lainnya.

    Gak heran Indonesia jadi pangsa pasar terbesar, karena animo masyarakat untuk memiliki mobil pribadi sangat tinggi ya, apalagi ada fasilitas kredit, impian untuk punya mobil makin mudah terwujud… Nice sharing teh

    Reply
  2. Informasinya sangat bagus kak. Wahh, keren banget ya bisa ikutan talkshow kak. Mantap banget kak. Semakin bisa sharing mengenai otomotif ya kak. Semoga bisa jadi portal nmor 1 di indonesia ya kak.

    Reply
  3. Banyak Juga ya… Jaringan dibawah icar Asia ya mbak, bener banget, sekarang sudah jamannya revolusi industri 4.0 semuanya serba online, bahkan beli mobil pun dipermudah dengan dunia online #DuniaFaisol

    Reply
  4. Portal otomotif penting banget untuk mencari mobil yang pas sesuai bujet dan kebutuhan. Apalagi kalau ada kiat-kiatnya. Makin mantep, deh.

    Terima kasih untuk artikelnya, Mba. Salam hangat.

    Reply
  5. Zaman sekarang beli mobil pun bisa pakai online ya, bahkan sudah ada aplikasinya sendiri seperti marketplace bernama iCar ini. Kalau untuk Indonesia nggak perlu diragukan lagi masalah pangsa pasar, semua barangjuga demikian. Karena Indonesia memiliki jumlah penduduk yang relatif besar.

    Reply
  6. Oh 123 ini di bawah naungan iCar gtu ya? Cukup besar juga ya pertumbuhan pangsa pasar dimana terdapat penjualan maupun pembelian mobil di Indonesia?
    Zaman sekarang yang serba digital memang memudahkan ya utk membeli maupun menjual mobil….

    Reply
  7. Ikut senang ada portal otomotif no 1 di Indonesia seperti iCar Asia Limited yang dibutuhkan dalam kondisi masyarakat kita ini terus berkembang di dalam transformasi dunia digital ini.
    Pas sekali ini jadi tujuan bagi yang mencari informasi tentang jual beli kendaraan

    Reply
  8. Sekarang zaman serba digital. Kita pun lebih nyaman bila mencari produk lewat internet. Termasuk saat ingin membeli kendaraan. Makanya pertumbuhan setiap tahunnya lumayan

    Reply
  9. Terbantu banget ya mba dengan adanya portal iCar yang satu ini. Khususnya, buat orang awam kayak aku yg gak terlalu paham soal otomatif, jadi bisa akses informasi sebanyak-banyakny. Khususnya, seputar jual beli mobil. Thanks ya mba sharingnya

    Reply
  10. Portal marketplace mobil ini sangat memudahkan penjual dan pembeli untuk saling bertemu ya. Informasi yang diberikan juga informatif banget, pantas kalau iCar Asia Limited jadi portal otomotif no 1 di Asia

    Reply
  11. makasih artikelnya teh, nambah wawasan nih. skrg jadi tau, kalau nanti kalo mau jual beli jadi lebih mudah ya dengan adanya portal iCar. Jaman online, mau beli mobil tinggal klik.

    Reply
  12. Mobil123 ini situs favoritnya suami buat liat harga mobil plus bermimpi punya mobil keluarga yang sesuai kebutuhan 😀 mobil yang sekarang mulai kurang sesuai sama kebutuhan kita.

    Sekarang enak banget emang kalau mau beli mobil, tinggal buka situs jual beli terus cari yang terdekat dengan tempat tinggal dan bandingkan harga tiap penjual. Dulu harus ke showroom atau lewat makelar.

    Reply
  13. Oo mobil123 itu dibawah naungan icar asia. Baru tau saya. Saya pikir perusahaan biasa. Ternyata icar asia bkn indonesia aja ya? Sudah ada di malaysia, thailand, dll. Iya lah yaa namanya juga ASIA.. xixixi

    Reply
  14. Wah saya baru tahu nih tentang iCar Asia ini. Memang kalau urusan mobil kayaknya Indonesia termasuk pangsa pasar yang menguntungkan ya. Apalagi nih di daerah saya kalimantan. Kayaknya mobil laku terus di sini. Hihi

    Reply
  15. Asli aku baru tau loh ada aplikasi Marketplace Mobil kayak gini.. Canggih (kemana aja ya eike) hehe bisa info suami niih yang hobi otomotif, apalagi buat keputusan buat tukar tambah mobil baru nih hehe

    Reply

Leave a Comment

Verified by ExactMetrics