Cara Mencairkan Asuransi Allianz, Asuransi Jiwa dan Asuransi Kendaraan. Asuransi jiwa dan asuransi kendaraan adalah dua produk asuransi yang dikeluarkan oleh Allianz. Yang mana keduanya memiliki cara mencairkan asuransi Allianz yang sesuai dengan ketentuan yang diberikan.
Asuransi Jiwa
Asuransi jiwa memberikan manfaat sebagai investasi karena ketika membeli polis, pihak asuransi yang akan memberikan pertanggungan lebih fleksibel dari 5 hingga 10 tahun. Selain itu juga memberikan investasi dan manfaat untuk ketenangan. Banyak diakui dengan memiliki asuransi bisa memberikan rasa nyaman terutama untuk menopang tulang punggung keluarga. Khususnya untuk mereka yang tidak dapat memenuhi finansial keseluruhan sehingga keluarga akan mendapatkan jaminan. Karena itu diharapkan mampu menghadapi kendala yang terjadi.
Manfaat asuransi jiwa akan meminimalkan kerugian ketika mengalami kondisi mendesak dan membuat keluarga akan meminimalkan resiko kematian yang menyebabkan kerugian dalam jumlah banyak. Kerugian yang dapat diatasi akan (setidaknya) memberikan rasa santai pada keluarga. Asuransi jiwa akan memberikan perencanaan dan pengelolaan keuangan di masa yang akan datang, manfaat ini akan membuat pengaturan keuangan dan menyisihkan sedikit nominal pada penghasilan ketika membayar asuransi dan lebih hemat dalam menggunakan uang.
Asuransi jiwa akan memberikan tabungan masa depan sehingga nasabah dapat mengambil dana ketika akhir kontrak yang memuaskan dan membuat tertanggung dapat menghadapi berbagai resiko yang tidak terduga.
Cara mencairkan asuransi Allianz yang dilakukan nasabah, tindakan pertama jika mengalami kerugian akibat kecelakaan atau kehilangan ialah dengan melapor pada agen atau segera hubungi agen asuransi jiwa.
Nasabah perlu meminta formulir klaim dan formulir surat keterangan dokter melalui customer service dan download formulir klaim. Melengkapi formulir klaim serta menyiapkan dokumen lain dan dokumen pendukung pada pihak Allianz. Selanjutnya Allianz akan melakukan verifikasi data.
Jika data belum lengkap maka Allianz akan mengirimkan surat pemberitahuan dengan tembusan menuju agen. Apabila data telah lengkap maka Allianz akan melakukan analisis terhadap klaim yang diajukan.
Jika klaim telah disetujui maka pembayaran akan segera dilakukan dan jika klaim ditolak maka Allianz akan mengirimkan penolakan pada nasabah.
Untuk persyaratan yang harus diberikan adalah berupa polis asli, fotocopy identitas tertanggung, ahli waris, kartu keluarga, surat keterangan meninggal dari instansi pemerintah dan memberikan hasil pemeriksaan medis yang valid.
Asuransi Kendaraan
Asuransi kendaraan memberikan manfaat untuk perlindungan terhadap kendaraan karena adanya kerugian yang tidak terduga karena tabrakan maupun dicuri oleh orang lain.
Asuransi kendaraan memberikan manfaat untuk membantu memberikan perlindungan lebih dengan perbaikan dan penggantian unit kendaraan dan memberikan layanan tambahan yang memberikan manfaat.
Untuk melakukan klaim terhadap asuransi kendaraan maka perlu memberikan data dan melaporkannya pada agen Allianz untuk nomor polis asuransi, nama pemilik polis, merek kendaraan, nomor polis kendaraan, tanggal dan tempat kejadian, kerugian benda dan uraian singkat terjadinya kerugian maupun kecelakaan.
Dokumen yang diserahkan pada agen adalah formulir klaim yang diisi, fotocopy polis asuransi, STNK dan SIM, serta surat keterangan polis setempat untuk memberikan klaim kendaraan jika kehilangan perlengkapan standar maupun non standar. Atau kehilangan kendaraan yang mengalami kerusakan berat pada pihak ketiga.
Dokumen yang diserahkan jika kehilangan kendaraan adalah STNK asli, kunci kontak kendaraan minimal 2, surat keterangan KADIT RESERSE POLDA, BPKB asli dan faktur, blanko kwitansi kosong rangkap tiga dan pemblokiran STNK.
Cara mencairkan asuransi Allianz untuk asuransi kendaraan adalah dengan menyerahkan foto kerugian, surat pernyataan dan fotocopy SIM dan STNK dari pihak ketiga.
Hal yang perlu diketahui adalah tertanggung tidak akan mengganti maupun memperbaiki kerusakan kendaraan pihak ketiga tanpa adanya izin dari Allianz, serta jaminan pertanggungan dengan sertifikat asuransi kendaraan.
Semoga bermanfaat ya…
Lengkap banget penjelasannya nih, btw kakakku juga ikut asuransi kendaraan ini. Jadi sewaktu-waktu ada musibah dengan kendaraannya dia tidak terlalu pusing untuk memikirkan…hehehe
Aku pernah nih mencairkan asuransi Allianz yang aku miliki dan memang gampang sih, tapi waktu itu aku dibantu sama tanteku juga.
Lebih aman memang kalau bisa berasuransi ya mbak. Allianz bisa jadi pilihan nih karena proses pencairan mudah dan nggak ribet sepertinya
Aku belum punya asuransi nih, entah itu asuransi jiwa /kendaraan hhu padahal penting banget ya. Klo daftar asuransi ada tulisan nya jg ka? Mau baca” dulu hhi
Kalau tahu cara klaimnya, dan ikuti prosedurnya sebenernya sih nggak ribet ya. Cuma terkadang kurang sabar untuk memenuhi dokumen yang diminta
Belum pernah punya asuransi pribadi tapi sudah kepikiran sih untuk buat asuransi, karena menurut aku penting selain itu alianz juga punya asuransi kendaraan ternyata. Coba cari info lebih lanjutlah kak
Nah, semoga banyak ya pemilik asuransi yang baca nih artikelnya teh, jadi selama isi manfaat asuransinya sesuai dan dokumennya lengkap, klaim asuransi itu pasti cair kok. Apalagi perusahaan besar kan gak mungkin juga mau nama besarnya rusak, tinggal kita sebagai konsumen harus lebih paham soal asuransi yang kita ambil
Jaman sekarang memang lebih tenang kalau punya asuransi ya mba, cuma memang harus membaca lebih teliti/ga malu bertanya biar ga kagok saat mau mencairkan asuransi
wah lengkap nih teh đŸ™‚ kalau aku pribadi jujur aja msh ragu pakai asuransi hehe kecuali kalo dpt gratis dari kantor hehehe
Waah info baru nih buat saya, blum pernah make asuransi mobil soalnya mba
Soal asuransi ini paling paham hitungan dan investasinya suamiku. Karena dia mmg orang perbankan jadi ngelotok banget gimana-gimananya. Aku tinggal iya aja wkwk
Wah, ternyata lumayan mudah ya, teh, gak perlu ribet. Aku belum pernah coba mencairkan asuransi sih, jadi gatau banyak tentang prosesnya. Btw, thank you for sharing.
Aku belum pernah coba mencairkan asuransi, jadi belum begitu tau teknis dan caranya seperti apa. Artikel ini membantu sekali buat yang mau tahu cara mencairkan asuransi.
Asji ini penting bgt buat proteksi anggota keluarga sbg pencari nafkah. Bagus sih menurutku, perlu banget buat yg memang membutuhkannya.
Kalo asuransi kendaraan mamaku pernah merasakan benefitnya, alhamdulillah.
Kayanya proses klaimnya nggak ribet ya, Teh. Allianz sudah cukup ternama dan terpercaya juga. Oya, untuk asuransi jiwa Allianz ini apa ada produk yang full term atau semua unitlink?